Mengatasi Kencing Nanah

Mengatasi kencing nanah harus segera dilakukan jika menemukan tanda-tandanya di alat kelamin. Penyakit kencing nanah sangat menular dengan jalur penularannya yang paling utama adalah melalui hubungan seksual. Hubungan seksual yang berisiko kencing nanah adalah hubungan seksual yang tidak menggunakan pengaman dan dengan pasangan yang berbeda-beda. Jadi cara paling efektif untuk mengatasi kencing nanah dalam artian pencegahan adalah dengan cara setia pada pasangan, sementara dalam hal pengobatan karena sudah tertular, cara paling efektif untuk mengatasi kencing nanah adalah melakukan perawatan secara medis pada dokter profesional. Pengobatan secara medis ini bisa Adna dapatkan di rumah sakit atau klinik-klinik penyakit kelamin terpercaya.

Tentang kencing nanah

Kencing nanah disebabkan oleh bakteri bernama Neisseria gonorrhoeae. Penyakit kencing nanah adalah penyakit yang secara medis dikenal dengan istilah gonore. Penyakit gonore adalah penyakit menular seksual yang sangat menular. Sebagai penyakit menular seksual, rute utama penyebarannya adalah melalui kontak seksual dengan penderita kencing nanah. Semua bentuk hubungan seksual memiliki risiko tertular penyakit kencing nanah yakni hubungan seks oral, anal ataupun vaginal. Ada laporan dari sebuah penelitian bahwa gonore umumnya menyerang orang-orang muda karena kecenderungan mengganti-ganti pasangan. Untuk itu, cara paling sederhana agar terhindar dari gonore adalah setia pada pasangan yang sehat. Jika menggonta-ganti pasangan, pasangan seksual tersebut belum tentu memberitahukan kondisinya atau riwayat kesehatannya. Terlebih jika hubungan seksual dengan pedenrita tanpa menggunakan kondom. Hubungan tanpa pengaman tersebut meningkatkan risikonya menjadi seratus persen. Meski demikian, kondom bukalan pelindung total sehingga setia pada satu pasangan menjadi pilihan terbaik untuk bebas dari maslah kelamin seperti kencing nanah.

Gejala kencing nanah

Pengobatan untuk mengatasi kencing nanah biasanya dilakukan setelah adanya gejala yang dirasakan. Kondisi semacam ini bisa jadi terlambat. Penyakit kencing nanah menyerang pria dan wanita dan baik pada pria atau wanita, kencing nanah biasanya asimptomatik. Tanda yang mungkin muncul adalah disuria atau nanah dari muncul dari uretra dan warnanya bisa putih, kuning, atau hijau. Kondisi semacam ini biasanya terjadi setelah satu hingga 14 hari terpapar infeksiKondisi ini sering disertai dengan epididimitis, juga bisa nyeri testis atau skrotum.

Wanita juga umumnya tidak merasakan ada gejala tertentu, dan kalau pun ada, gejala yang dirasakan cenderung sangat ringan untukl dicurigai sebagai penyakit kencing nanah. Tanda yang mungkin muncul adalah disuria, peningkatan keputihan, atau perdarahan vagina antar periode. Wanita dengan kencing nanahh sangat berisiko mengalami komplikasi serius, terlepas dari ada atau tidaknya gejala.

Mengatasi kencing nanah

Mengatasi kencing nanah harus dilakukan oleh dokter profesional. Pengobatan secara mandiri cenderung sembarang dan bakteri gonore malah semakin resisten terhadap obat-obatan yang diberikan untuk mengatasi kencing nanah.

Ada laporan penelitian bahwa belakangan ini bakteri gonore diketahui sudah meningkatkan kemampuan resistensi terhadap obat-obatan gonore. Peningkatan kemampuan resistensi ini terjadi secara global dan diyakini sebagai akibat dari pengobatan yang tidak tepat. pengobatan yang tidak tepat dalam hal ini tentu saja pengobatan mandiri di mana pemberian obat-obatan tidak sesuai dengan kondisi penyakit dan tingkat keparahannya sehingga bakteri beradaptasi dengan obat-obatan yang diberikan dan mampu mengatasi ancaman pengobatan. Oleh karena itu, pengobatan secara medis merupakan pilihan paling tepat karena akan didahului dengan pemeriksaan sehingga tingkat keparahan atau penyebaran bakteri bisa ditentukan dan pengobatan yang tepat bisa diberikan sesuai kondisi demikian.

>>>Konsultasi Lebih Lanjut Klik Di Sini<<<

Penanganan khusus unutk mengatasi kencing nanah bisa Anda dapatkan di klinik penyakit kelamin terbaik di Jakarta yakni Klinik Utama Sentosa. Anda bisa datang langsung ke klinik kami. Anda juga bisa berkonsultasi gratis secara online atau melalui telepon di nomor 081366657878.

Kunjungi: https://klinikutamasentosa.id/